DimasBagus.com – DFSK Sokon Glory 580 kabarnya akan meluncur secara resmi pada bulan ini, April 2018. Sebenarnya SUV bermesin turbo ini sudah resmi menampakkan diri sejak GIIAS 2017, namun sampai perkenalannya pada November 2017, Harga DFSK Sokon Glory 580 belum ada harga resminya.
Nah, baru-baru ini tengah bocor di media sosial mengenai daftar harga yang diyakini akan dipakai oleh SUV pendatang baru ini. Dipantau dari akun Instagram bernama indra_fathan pada Selasa 3 April 2018, disebutkan bahwa Glory 580 akan terdiri dari 4 varian.
Berikut bocoran varian dan harga DFSK Sokon Glory 580 berdasarkan bocoran tersebut:

Glory 580 Comfort Version 5MT 1.8L : Rp 245.900.000
Glory 580 Comfort Version CVT 1.5T : Rp 282.000.000
Glory 580 Luxury Version 6MT 1.5T : Rp 295.000.000
Glory 580 Luxury Version CVT 1.5T : Rp 308.000.000
Dalam keterangan bocoran, keempat harga di atas berstatus On The Road Jabodetabek. Sangat menggiurkan, bukan? Sebab, secara spesifikasi, SUV ini harusnya berhadapan dengan model sekelas Honda CR-V.

Namun dengan range harga tersebut ia bahkan bisa merebut pangsa pasar LSUV seperti Toyota All New Rush maupun Honda BR-V.
Artikel ini sudah pernah tayang di OtoDriver.com dengan judul “Harga DFSK Sokon Glory 580 Bocor! Bisa Bersaing Dengan LSUV” pada 03 Apr 2018.